Corgi

Text Berjalan

(✿◠‿◠)(✿◠‿◠)(✿◠‿◠)(✿◠‿◠)(✿◠‿◠) Terimakasih telah Berkunjung ke Blog Saya, Semoga bermanfaat (私のブログに訪問ありがとうございます、便利でありますように) (✿◠‿◠)(✿◠‿◠)(✿◠‿◠)(✿◠‿◠)(✿◠‿◠)(✿◠‿◠)(✿◠‿◠)

Selasa, 12 Maret 2019

Destinasi Wisata Taiwan (台湾で観光地~たいわんでかんこうち)

Hasil gambar untuk Taiwan
Taiwan yang kini telah resmi dikenal menjadi Republik Tiongkok sangat kaya akan lokasi dan obyek wisata. Para wisatawan yang suka berwisata sejarah, ada beragam kuil serta monumen yang bisa dikunjungi. Namun bagi yang memiliki hobi berbelanja, berjalan-jalan dan menikmati keindahan alam, ada beragam tempat yang pas untuk melakukan semuanya itu juga.
Di bawah ini adalah daftar tempat wisata di Taiwan yang penuh dengan pesona sehingga sayang untuk dilewatkan begitu saja.


1. Kuil Longshan
Hasil gambar untuk Taiwan kuil long shang


Berkunjung ke Taiwan tentu wajib bertandang ke kuil yang paling tua di Taiwan satu ini. Kuil ini begitu indah bangunannya berikut kawasannya sehingga tidak akan menyesal datang ke sini, selain itu juga tempat ini mudah dijangkau sebab lokasinya sangat dekat dengan subway station. Para pengunjung yang ingin berwisata religi bisa menginjakkan kaki di kuil ini untuk berdoa. Pengunjung pun akan disediakan air minum dan bagi yang ingin membeli souvenir bisa menuju ke dekat gerbang masuk.




Dari segi interior, ruangan kuil ini memang tidaklah begitu luas, namun segala ornamen bangunannya begitu menarik dan tidak akan membuat wisatawan bosan mengagumi yang terdapat di dalam kuil. Sebagai sebuah bangunan yang usianya sudah ribuan tahun, memang kuil ini memberikan sedikit kesan mistis, tapi tetap berharga untuk dinikmati.


  • Kuil Longshan buka setiap hari dari jam 6 pagi sampai jam 10 malam, namun ketika Tahun Baru Imlek, jadwal operasional bisa berubah.
  • Pengunjung bisa berdoa dan menikmati keindahan kuil tanpa harus membayar sepeser pun.



2. Balai Peringatan Chiang Kai-Shek
Hasil gambar untuk balai peringatan chiang kai-shek
Obyek wisata yang juga dikenal sebagai Chiang Kai Shek Memorial Hall ini begitu luas dan penuh dengan atraksi menarik yang bisa dinikmati oleh para turis. Balai ini begitu apik dibangun dan pintu gerbang berukuran besar berwarna birunya menjadi salah satu ikon di Taiwan. Sesampainya di tempat ini, pengunjung akan mendapati adanya dua gedung di sebelah kiri dan kanan di mana desain arsitekturnya memiliki gaya Cina modern dengan taman yang luas. Ada gedung yang warnanya dominan biru dan putih di bagian tengah halaman.


Monumen yang dibangun sebagai peringatan akan jasa-jasa presiden pertama Taiwan ini memiliki pertunjukan khusus yang istimewa di mana ada proses pergantian tentara penjaga yang bisa ditonton oleh setiap pelancong. Tidak hanya sekadar balai, di dalam kompleks ini para wisatawan juga bisa menemukan gedung teater dan konser. Tidak sulit untuk menjangkau tempat ini karena hanya tinggal naik bus dan MRT saja.

  • Chiang Kai Shek Memorial Hall buka setiap hari pada umumnya, yaitu dari jam 9 pagi sampai jam 6 petang. Hanya saja pada perayaan Tahun Baru Imlek, jam operasional bisa berubah.
  • Pengunjung bisa berjalan-jalan di kompleks balai maupun di balai ini sendiri secara gratis


3. Taman Nasional Yang Ming Shan
Hasil gambar untuk Taman Nasional Yangmingshan
Yang ming shan (陽明山) National Park adalah tempat wisata yang mudah dijangkau hanya dengan naik bus. Alasan mengapa taman nasional ini wajib untuk disambangi terutama pada musim gugur dan semi adalah karena bunga serta daun-daunnya yang berwarna-warni indah. Ada banyak hal yang sangat populer dari tempat ini, seperti halnya Seven Star Mountain, pemandian air panas, bunga sakura, tempat hiking, ular berbisa, fumarol dan belerang. Walau datang pada waktu musim semi, sebaiknya pengunjung tetap membawa jaket tebal karena hawa di kawasan ini cukup dingin.

Akan bertambah seru jika dapat membawa bekal makanan serta minuman dan juga tikar ketika datang ke sini demi menikmati pemandangan di bawah pohon-pohon sakura yang tengah bersemi. Pada malam harinya, wisatawan juga bisa datang ke sini untuk mendapatkan pemandangan luar biasa akan lampu kota yang ada di Taipei. Bahkan akan lebih romantis jika mengajak pasangan untuk dinner di restoran yang berada di area taman nasional ini.

4. Menara Taipei 101
Hasil gambar untuk Menara Taipei 101
Berkesempatan untuk liburan di Taiwan, maka jangan sampai tidak berkunjung ke Menara Taipei 101 yang ada di Distrik Xinyi. Kalau di Dubai memiliki sebuah gedung paling tinggi di dunia yang bernama Burj Khalifa, maka di Taiwan ada gedung dengan 101 tingkat yang dikenal dengan Taipei 101 yang menduduki peringkat ke-2 setelah Burj Khalifa. Gedung ini sebetulnya memiliki nama asli dan resmi yang disebut dengan Gedung Finansial Internasional Taipei. Dari desain eksteriornya saja sudah kelihatan menawan, tentu interiornya pun tidak kalah serudan memiliki banyak aspek.

Gedung yang terbilang baru ini sangat bagus dengan fiber optik sebagai keunggulannya berikut juga internet satelit dengan 1 GB sebagai kecepatannya per detik. Tersedia dua lift yang paling cepat di dunia yang dirancang oleh Toshiba dan bisa meraih kecepatan maksimal 63 kilometer setiap jamnya. Pengunjung yang datang dan masuk ke dalam lift akan mampu dibawa dari lantai dasar ke lantai pengamat hanya dalam waktu 39 detik saja padahal ada di lantai 89. Menara ini pun dijamin aman terhadap segala goncangan yang bisa timbul karena angin topan dan gempa bumi karena menara telah distabilkan oleh sebuah pendulum dengan berat 800 ton yang terdapat di lantai 88.
  • Pengunjung dewasa dikenakan: NTD 500 atau sekitar Rp 204 ribu.
  • Pengunjung anak-anak yang tingginya di atas 115 sentimeter serta para pelajar dikenakan: NTD 450 atau sekitar Rp 183 ribu.
  • Pengunjung anak-anak yang tingginya di bawah 115 sentimeter tidak akan dikenakan biaya masuk.
  • Tiket Grup untuk yang beranggotakan 20 orang lebih dan sudah membuat reservasi dikenakan: NTD 450 atau sekitar Rp 183 ribu.
  • Priority Pass dikenakan NTD 1,000 atau sekitar Rp 408 ribu.
  • Bagian lantai pengamat dari Menara Taipei 101 ini buka setiap hari dari jam 9 pagi hingga 10 malam dan karena terbagi di 4 lantai lainnya, maka pemandangan yang indah bisa dinikmati oleh para pengunjung secara bergantian.
5. Taipei Story House
Hasil gambar untuk taipei story house
Rumah bersejarah dengan tampilan yang manis ini dulunya dikenal dengan nama Yuanshan Mansion dan kini lebih dikenal sebagai sebuah bangunan museum yang bisa ditemukan di Taipei Expo Park. Rumah ini didirikan oleh Chen Chao-chun, seorang pedagang teh, pada sekitar tahun 1913-14 dan pembangunan rumah ini sendiri adalah untuk digunakan sebagai sebuah guest house untuk para saudagar kaya di jaman dulu dan juga untuk orang-orang lokal yang berkedudukan penting. Untuk lantai dasarnya, bangunan ini dibangun menggunakan batu bata sedangkan material kayu digunakan untuk membangun lantai bagian atas.

Tangga pada museum ini didesain seperti yang ada pada pagoda pada umumnya, sementara untuk pintu masuk portico sengaja dibuat dengan gaya glasik yang disertai dengan kolom ionik. Bagi para wisatawan yang bingung museum apakah sebenarnya Taipei Story House, tempat ini adalah rumah bagi pameran teh dan sejarah lokal. Lokasi dari museum ini diketahui cukup dekat bila dari Yuanshan Station dan bahkan juga berbatasan secara langsung dengan Taipei Fine Arts Museum.
  • Taipei Story House buka dari hari Selasa hingga Minggu pada jam 10 pagi sampai 6 petang, sedangkan untuk Taipei Story Teahouse buka dari jam 10 pagi sampai jam 9 malam. Setiap hari Senin, museum ini akan tutup atau libur.
  • Pengunjung dikenakan sekitar: NTD 50 atau sekitar Rp 20 ribu.

Wow, Ternyata benyak ke indahan alam yang bisa kita temukan di negeri Naga Kecil Asia ini. Jika Min'na sama ingin berwisata, Taiwan merupakan salah satu Destinasi yang cocok bagi pecinta budaya chinese dan sekaligus untuk berwisata.

訪問していただきありがとうございます :)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar